napak tilas

napak tilas
by Syukri Wahid

Selasa, 26 September 2017

DIMANA PKI ???

DIMANA PKI ?

Adakah Tokoh PKI yang masuk dalam Panitia 9, perumus dasar negara kita ? Yang ada adalah perwakilan tokoh Kebangsaan dan Islam

Adakah tokoh PKI yang masuk anggota BPUPKI? Yang ada adalah 67 orang tokoh2 pergerakan Nasional dan daerah ditambah 7 perwakilan Jepang.

Adakah tokoh PKI yang masuk anggota PPKI, yang menyiapkan teknis kemerdekaan Indonesia ?, yang ada adalah 27 orang tokoh pergerakan Nasional , kebangsaan dan Agama

Adakah tokoh PKI yang mengawal kemerdekaan Indonesia?

LANTAS PKI DIMANA & NGAPAIN AJA ?

Dialah yang merusak kain Keindonesiaan yang telah di rajut pendiri bangsa  dengan pemberontakan 1948 saat Republik sedang sibuk pertahankan kemerdekaan menghadapi Agresi Militer Belanda, mereka menikam.dari dalam.

Merekalah yang merasa gagal berjuang lewat jalur politik struktural dan akhirnya ingin mengganti dasar negara dengan Komunisme pada pemgkhiatana G30S/PKI 1965.

MAU BERAPA KALI BARU KITA SADAR ???

Dari awal komunisme bukanlah orang tua kandung yang melahirkan anak bernama INDONESIA.

Sebab dia seperti mulut Buaya yang terbuka, kau tak tahu apakah dia sedang tersenyum atau siap-siap menerkammu.

Masih mau bilang PKi itu Hantu ?

Senin, 25 September 2017

HOAX dari dalam ISTANA

HOAX dari dalam ISTANA.

Para Jendral yang diculik lalu dibunuh karena dianggap telah membentuk DEWAN JENDRAL yang memiliki agenda untuk menggulingkan tahta  presiden Soekarno lewat menurut perwakilan PKI yang ada di kabinet kala itu atau via biro khusus PKI .

PKI  ternyata pakarnya pembuat FITNAH atau HOAX, mereka adalah maha guru dibidang itu , mereka pakar dalam agitasi dan propaganda.

Apalagi DN Aidit ketua PKI kala itu sudah  masuk kedalam jajaran  kabinet Presiden Sukarno . Tercatat dirinya pernah menjabat sebagai  menteri di kabinet KERJA  jilid 3 hasil reshuffle yang ke-2 dan pada saat gerakan G.30S/PKI dia terdaftar dalam jajaran kabinet DWIKORA 1 , karena posisinya sebagai wakil ketua MPRS.

Angin segar bagi PKI karena politik bung Karno sejak dekrit presiden tahun 1959, yaitu menampung ajaran Komunis dalam konsep NASAKOMnya membuat mereka tumbuh menjadi partai yang kuat.

Tak cukup dengan itu pada tahun 1960 dengan alasan para tokoh MASYUMI dianggap terlibat dalam PRRI , maka Sukarno membubarkan partai MASYUMI yang merupakan rival utama PKI , padahal MASYUMI sebagai partai pemenang ke-2 pada pemilu tahun 1955, tak pelak lagi aspirasi umat Islam kehilangan perahunya dan PKI merasa "bahagia" karena rival utama mereka telah hilang dari percaturan politik saat itu.

Tak cukup dengan itu , Sukarno membuka poros baru politiknya yaitu poros JAKARTA-PEKING, semakin memperjelas arah kebijakan Sukarno di "setir" oleh PKI dan puncaknya adalah Sukarno membubarkan DPR hasil pemilu dan membentuk nya dan mengangkat para ketua partai menjadi petinggi MPRS suatu jabatan setingkat Menteri non departemen dan di kabinet KERJA jilid 2 sampai 4 para tokoh PKI menduduki posisi penting.

HOAX bertebaran dari sana, dari dalam kabinet, HOAX masuk ke dalam istana dan diproduksi disana , dan berdampak kepada kebijakan Presiden Sukarno yang dianggap terlalu "menuruti" keinginan PKI.

PKI mendesak Presiden soekarno untuk membubarkan HMI karena dianggap anak kandung MASYUMI, meminta Soekarno membubarkan partai MURBA, ulama di kriminalisasi seperti Buya Hamka dll.

Mendesak presiden Sukarno untuk bentuk angkatan ke-5 untuk dipersenjatai dengan alasan HOAX menyiapkan perlawanan rakyat menghadapi Malaisya dan perjuangan Trikora, sekalinya buntutnya adalah menyiapkan kudeta para relawan dan Gerwani , itulah HOAX sejati.

Jangan-jangan banyaknya HOAX sekarang.....ciri-ciri, ah sudahlah.

Masih mau bilang PKI itu hantu?.

Rabu, 06 September 2017

SEPUCUK SURAT DARI ROHINGYA

SEPUCUK SURAT DARI ROHINGYA

Teruntuk saudaraku di Indonesia.
Assalamu Alaikum....

Entah mengapa harus kutulis surat ini untuk kalian, setidaknya mungkin kita punya akar sejarah yang sama, bahwa negara kita lahir dari rahim keterjajahan, kendati 3 tahun saja selisih negara kita menghirup udara merdeka atas penjajah, kalian lama di jajah oleh Belanda, sedangkan kami disini lama dijajah oleh Inggris dan yang sudah pasti alasan apa yang membuatku menulis surat ini untuk kalian bahwa Indonesia adalah tetangga kami yang mayoritas penduduknya Muslim .

Namun nyatanya sampai detik ini udara kemerdekaan tersebut justru menjadi awal petaka bagi kami, tanah yang sudah lama kami huni turun temurun sejak abad ke-12 hingga kini justru disaat Merdeka  konstitusi Myanmar menganggap kami bukan bagian dari etnis  bangsa Burma atau Myanmar.

Saudaraku di Indonesia...,
Oh iya, aku lupa perkenalkan diriku, namaku  Abdullah, banyak bukan nama ini di negerimu ?, aku tinggal di kamp pengungsian yang di kelola oleh lembaga kemanusian dunia di daerah Sittwe Rakhine dan kini aku terlibat dalam membantu mengurusi para pengungsi disini, padahal aku juga adalah seorang pengungsi seperti mereka.

Saudaraku, jika bisa aku memilih aku ingin dilahirkan di Negerimu saja yang indah, aku tak  ingin lahir disini, bagi kami kelahiran adalah kematian, apalah artinya lahir tapi seperti mayat yang berjalan, asing di tanah sendiri, kelaparan, dan tak punya "Negara" ,.padahal itu adalah hak asasi yang paling di jaga oleh dunia dan kini PBB telah mengatakan bahwa satu-satunya minoritas yang tertindas di atas dunia kini adalah etnis Rohingya?, tapi inilah aku yang ditakdirkan Allah lahir di sini, aku terima takdir dilahirkan disini saudaraku.

Maukah kalian bertukar denganku?, saat bayi-bayi kami terbunuh depan mata kami, mati karena tak ada fasilitas persalinan, mati karena di bantai pihak sipil dan junta Militer Myanmar, hidup tanpa kepastian. Aku iri dengan kalian, anak-anak kalian pasti segar bugar, hidup sehat , lahir tanpa ketakutan, ahh inginnya seperti itu ?, setiap tangisan bayi lahir kalian sambut dengan gembira, tapi justru kami sambut dengan tangisan disini, sebab dia akan memikul penderitaan sejak lahir, hidup terlunta-lunta ketakutan dalam hutan, berlari dari satu tempat ke tempat lain untuk mencari rasa aman.

Akan tetapi berapa tahun silam aku heran saat menonton TV satelit pemberian Unesco , ternyata negara kalian adalah negara degan Abortus paling tinggi di Asean yah ?, kadang mengerikan ada bayi di temukan di buang di tempat sampah, dalam sungai,,,aku heran apakah kalian tidak menghargai sebuah nyawa disana?, apakah kalian juga rasakan penindasan seperti kami di sini?.

Sejak Merdeka disini, mulailah negara menempatkan kami menjadi "orang asing", mereka sebut kami adalah suku Benghali yang lebih mirip dengan Banglades, betapa susahnya kami menjadi warga negara saudaraku?.

Kami harus buktikan asal leluhur kami apa benar 3 keturunan diatas kami lahir disini?,   apalagi tahun 1984, setelah militer berkuasa proses kudeta di tahun 1967, jikapun kami telah dapat warga negara, untuk menikah kami harus peroleh ijin dan jumlah anak harus di batasi, kami harus kantongi ijin untuk anak kedua.

Saudaraku, tahukah kalian bagaimana kami menjadi asing di negeri kami sendiri, karena kami tidak diperbolehkan keluar dari negara bagian Rakhine, tidak boleh ke ibukota negara kami sendiri, tidak boleh keluar negara kecuali ke Banglades untuk jangka waktu tertentu, apalagi untuk ke Makkah menunaikan ibadah Haji, dan ini yang paling aku iri dengan kalian, sekarang aku dengar jamaah Indonesia tiap tahun bisa 200 ribuan orang, itu sama dengan jumlah kami yang ada di pengungsian di sini dan di perbatasan Banglades, sekiranya kita bertukaran, oh betapa rindunya bisa juga menegakkan rukun Islam ke 5 semudah kalian disana.

Saudaraku..., bagi rekan-rekan kami yang sudah dapat warga negara, tetap saja seperti menjadi masyarakat kelas 3, kami tidak diperbolehkan menjadi pegawai negeri disini, tidak boleh ada di tempat-tempat swasta dan negara, apa artinya hidup seperti itu saudaraku. Kami tidak mendapatkan hak pendidikan yang wajar, aku iri dengan kalian sekolah diwajibkan 12 tahun, sungguh kalian pasti pintar-pintar saudaraku.

Oh iya, aku harus berterima kasih dengan kalian, karena 5 tahun lalu pamanku ikut dalam rombongan pengungsi yang sampai di Aceh dan hidup dalam penampungan di sana, aku sangat berterima kasih, dia sempat bertutur bahwa rombongan 300an kala itu harus meninggal diatas kapal dan mereka buang jenasahnya dilaut, karena mati kelaparan.

Saudaraku...., lewat televisi juga, kami saksikan seluruh dunia membela kami, bahkan aku melihat saat itu di TV perdana menteri Malaysia ikut aksi demo di jalan menolak kekerasan pada kami, yang membuatku merinding di aksi jutaan orang di Rusia dan bahkan seorang presiden juga di Bosnia ikut memimpin aksi kutukan kekerasan pada kami, aku pasti yakin presiden kalian akan melakukan hal yang sama disana , begitu bukan?.

Aku juga membaca negara Turki mengajak puluhan negara untuk membawa isu ini ke sidang tahunan PBB akhir tahun ini, sungguh kami berterima kasih atas semua itu saudaraku.

Melihat kalian aksi di Indonesia, tak terasa air mata ini mengalir saudaraku, sebab penderitaan kami ternyata sudah sampai d dirasakan oleh kalian.

Oh saudaraku,,aku lupa memberitahumu bahwa ribuan kain sarung pemberian tokoh kalian saat itu, saat menjadi ketua PMI membawa sendiri ke sini dan aku masih sering pakai kain sarung pemberian kalian, oh iya kini beliau jadi wapres Indonesia yang aku tahu.

Saudaraku, entahlah sampaikan kapan ujung dari semua ini, aku masih trauma saat tindakan brutal tahun 2012 saat daerah kami kembali di serang, rumah di bakar, wanita kami di perkosa dan ada seorang perempuan yang sudah menjadi gila karena dia mohon maaf di perkosa oleh ulah oknum2 sipil dan militer. Apa salah kami, salahkan kami hidup sebagai Muslim disana,? Jumlah kami hanya 4 % dari populasi agama disana,kami hormati agama lain dan agama mayoritas disana yaitu Budha , tapi entahlah mereka kadang gunakan tangan-tangan biksu tersebut untuk membantai kami.

Saudaraku,, jangankan kalian, aku saja pesimis dengan Aung San syu kyii, walau dia menang 80 persen dalam pemilu, yang sering dia gaungkan ini adalah kemenangan sipil dan demokrasi, tapi itu hanya tinggal janji saat dia memimpin, lihatlah siapa yang menang di negara bagian Rakhine ? adalah dia, tapi justru dialah yang mendiamkan apa yang sedang terjadi, padahal dirinya sudah sering menjadi tahanan , tapi begitulah janji tinggal janji, akan perjuangkan hak rakyat Rohingya.

Saudaraku, aku harus piket untuk mengambil beberapa keperluan kamp pengungsian di distrik tetangga kami, hari semakin larut, entah kegelapan malam ini harus kami lewati untuk menyambut mentari pagi yang lebih baik, atau justru itu adalah hari kematian kami.

Salam rindu yang ingin tinggal di negerimu. Wassalam

(Monolog imajiner, untukmu saudaraku Rohingya)